Judul : Anies Terinspirasi Ali Sadikin Bangun Jakarta
link : Anies Terinspirasi Ali Sadikin Bangun Jakarta
Anies Terinspirasi Ali Sadikin Bangun Jakarta
Anies Terinspirasi Ali Sadikin Bangun Jakarta
Rabu, 28 September 2016 , 18:33:00 WIB
Laporan: Lopi Kasim
Berita Metropolitan. Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno melakukan pertemuan dengan DPD Partai Gerindra dan PKS di kediaman mantan kader PDI Perjuangan, Boy Sadikin di Jalan Borobudur 2, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (28/9).
"Kami merasa mendapatkan sebuah kehormatan bahwa pak Boy Sadikin yang selama ini bicara banyak mengenai Jakarta, itu mengambil sikap yang tegas, yang jelas, dan memutuskan untuk ikut mendukung kami," kata Anies.
Dirinya, kata Anies, berharap mendapatkan inspirasi seperti yang dilakukan Ali Sadikin dalam membangun Jakarta ke depan.
"Kami merasa ini sebuah kehormatan, karena itulah kenapa kegiatan kita dilaksanakan di sini, karena rumah ini, rumah yang bersejarah, di tempat ini lah Jakarta pernah mempunyai seorang gubernur yang legendaris. Kita berharap dari apa yang dikerjakan pak Ali Sadikin kita dapat inspirasi, itu ada dulu," ujar Anies.
Sementara itu, Boy Sadikin merasa terhormat kediamannya digunakan sebagai tempat pertemuan pasangan Anies dan Sandiaga.
"Saya sangat terhomat. Silakan kawan PKS dan Gerindra untuk memakai kediaman almarhum Ali Sadikin. Tapi kan pastinya, semuanya harus rapat dulu dengan partai pendukung," kata Boy.
Ketika ditanya apakah dirinya menjadi yang diplot menjadi ketua tim pemenangan, Boy hanya menjawab diplomatis. Ia pun tetap menghargai kedua partai pengusungnya yakni PKS dan Gerindra. Namun ia menegaskan tetap mendukung pasangan Anies dan Sandiaga pada Pilgub mendatang.
"Saya lihat dulu. Ini kan Gerindra sama PKS yang punya peran ya. Saya bukan orang partai. Yang penting tim Anies-Sandiaga itu solid kompak," kata dia. [prs]
Komentar Pembaca
Demikianlah Artikel Anies Terinspirasi Ali Sadikin Bangun Jakarta
Anda sekarang membaca artikel Anies Terinspirasi Ali Sadikin Bangun Jakarta dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2016/09/anies-terinspirasi-ali-sadikin-bangun.html