Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua

Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua - Hallo sahabat Kabar Berita Takabur, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua
link : Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua

Baca juga


    Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua

    (Foto: Dok. Akun FB, Alfrida K/KM)
    Oleh: Alfrida Kedeikoto

    Kami peserta didik dari ujung timur Indonesia
    Seperti yang kau dengar dan lihat
    Lapar, haus dan berkeringat menjadi hal biasa
    Kami bekerja keras dari terbitnya matahari hingga pertengahan,
    demi mencari seberkas ilmu untuk masa depan kami

    Kami: Aku, dan sahabat-sabatku
    Kami senasib dan seperjuangan di tempat biasa
    Menari-nari setiap hari di sekolah,
    memupuk rezeki untuk masa depan
    Dengan lapar, haus dan berkeringat,
    namun tetap dengan penuh semangat

    Kami bak anak yang sedang terlunta-lunta
    Dengan gedung yang tak layak,
    juga fasilitas sekolah yang tak memadai
    Bagaimana dengan masa depan kami kelak?
    Akan adakah kebutuhan kami yang layak?

    Kami dibobrok dengan politik
    Belajar dengan duduk melantai
    Tanpa kursi, meja, apalagi fasilitas LCD dan lain-lain
    Dengan itu kami meniti perjuangan ini

    Namun kami tetap memacu perjuangan kami
    Melangkah ke sekolah tanpa sepatu dan kaos kaki
    Waktu demi waktu kami titi,
    dimuka mata pemerintah

    Berpacu dalam kesengsaraan yang mengekang
    Menatap langit kosong sambil menunggu bunyi waktu
    Tak ada tanggapan dari pusat, kapan?
    Ini perjuangan kami anak-anak Papua

    Penyair adalah Putri Papua (Melanesia)
    Tanah Kalonial Indonesia, Semarang, 07 Juni 2016



    Demikianlah Artikel Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua

    Sekianlah artikel Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Keluh Kesah Peserta Didik dari Papua dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2016/10/keluh-kesah-peserta-didik-dari-papua.html

    Related Posts :