Judul : Asiknya Pramuka Blora, Belajar Sambil Berkegiatan Sosial di Museum
link : Asiknya Pramuka Blora, Belajar Sambil Berkegiatan Sosial di Museum
Asiknya Pramuka Blora, Belajar Sambil Berkegiatan Sosial di Museum
Anak-anak Pramuka Blora berkegiatan sosial dan belajar di Museum Mahameru, Jumat (13/1) kemarin. (foto: ip-infoblora) |
Pukul 13.00 WIB mereka datang ke Museum Mahameru Blora yang berada di komplek Taman Tirtonadi. Setibanya di lokasi, anak-anak Pramuka dari SMK Negeri 2 Blora ini tidak langsung belajar tentang benda-benda cagar budaya. Melainkan melakukan kebersihan lingkungan. Aksi sosial ini mereka lakukan di luar dan dalam ruangan.
Aksi sosial bersih-bersih lingkungan museum oleh anak-anak Pramuka. (foto: ip-infoblora) |
"Alhamdulillah bisa ikut membantu merawat museum. Mengingat tingkat kunjungan ke museum sangat rendah. Selama ini jarang ada anak muda yang berkunjung ke museum, apalagi ikut bersih-bersih. Padahal benda-benda di dalam museum ini merupakan peninggalan cagar budaya yang bernilai sejarah tinggi. Senang bisa ikut kegiatan ini, kita berkegiatan sosial sambil belajar benda-benda bersejarah tentang masa lalu Blora," ucap Siti, salah satu peserta Pramuka.
Begitu juga dengan Gatot Pranoto, Ketua Yayasan Mahameru yang mengelola Museum mahameru sejak dirintis tahun 1999. Ia merasa senang dan bombong atas kedatangan adek-adek Pramuka dalam kegiatan bersih lingkungan di sekitar Museum.
"Saya sangat bombong (bangga-red) atas kedatangan adek-adek semuanya ke Museum. Memang kami sadari, kemampuan kita terbatas untuk merawat museum. Dengan kegiatan yang adik-adik lakukan, semoga museum ini bisa lebih baik lagi. Sekali lagi saya ucapkan terimakasih," kata Gatot Pranoto.
Duduk lesehan, mendengarkan cerita dari Pak Gatot Pranoto tentang benda-benda cagar budaya yang ada di dalam museum. (foto: ip-infoblora) |
Handika Rahman (32) salah satu pengurus Pramuka mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan ini bertujuan untuk mengenalkan anak-anak dengan sejarah kehidupan masa lalu di Kabupaten Blora. "Kita gelar acara wisata edukasi bagi anak-anak Pramuka. Salah satunya mengedukasi tentang benda-benda cagar budaya yang ditemukan di Blora," kata Handika.
Ia berharap dengan kegiatan yang diawali oleh Pramuka ini, kedepan Museum Mahameru bisa semakin dikenal khususnya kalangan muda untuk belajar sejarah peradaban kehidupan manusia di Kabupaten Blora. Karena menurutnya benda cagar budaya yang disimpan di museum ini cukup lengkap. (ip-infoblora)
Demikianlah Artikel Asiknya Pramuka Blora, Belajar Sambil Berkegiatan Sosial di Museum
Sekianlah artikel Asiknya Pramuka Blora, Belajar Sambil Berkegiatan Sosial di Museum kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Asiknya Pramuka Blora, Belajar Sambil Berkegiatan Sosial di Museum dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2017/01/asiknya-pramuka-blora-belajar-sambil.html