Judul : Sekda Lamsel Akan Diganti, Ini Kata Kepala BKD
link : Sekda Lamsel Akan Diganti, Ini Kata Kepala BKD
Sekda Lamsel Akan Diganti, Ini Kata Kepala BKD
Akar Wibowo (Ist) |
Kalianda, Kaliandanews - Kabar pergantian jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan, semakin nyaring terdengar, terlebih dengan persiapan penyusunan lelang jabatan pratama tingkat tinggi.
Akar Wibowo, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lamsel, mengatakan bahwa pada bulan Oktober ini akan dimulai lelang jabatan, karena anggarannya sudah siap.
"Pada bulan Oktober ini, lelang jabatan akan dimulai. Mengingat banyaknya Satuan Kerja (Satker) yang mengalami kekosongan jabatan. Ada yang kosong, dan ada yang memasuki masa purna tugas," ukar Akar Wibowo.
Disinggung mengenai lelang jabatan Sekda Lamsel, Akar Wibowo buru-buru menepis pertanyaan wartawan. "Waduh, jangan tanya saya dong kalau mengenai itu, nanti dikira saya ngarang-ngarang. Saya no coment kalau ditanya masalah itu. Itu bukan kewenangan saya, tapi kalau pimpinan diatas menghendaki, ya bisa saja dilaksanakan," kata Akar Wibowo. (Kur)
Demikianlah Artikel Sekda Lamsel Akan Diganti, Ini Kata Kepala BKD
Sekianlah artikel Sekda Lamsel Akan Diganti, Ini Kata Kepala BKD kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Sekda Lamsel Akan Diganti, Ini Kata Kepala BKD dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2017/10/sekda-lamsel-akan-diganti-ini-kata.html