Judul : Gucci Diduga Melakukan Penghindaran Pajak
link : Gucci Diduga Melakukan Penghindaran Pajak
Gucci Diduga Melakukan Penghindaran Pajak
Perusahaan mode mewah Gucci diduga melakukan penghindaran pajak
Berita Hari Ini ~ Polisi Pajak Italia mendatangi kantor perusahaan mode mewah, Gucci, terkait pemeriksaan fiskal yang diduga melakukan penghindaran pajak pada Sabtu (2/11).
"Gucci menegaskan bahwa pihak kami memberikan kerja sama penuh dengan otoritas masing-masing dan yakin akan kebenaran dan transparansi operasi," kata Gucci dalam sebuah pernyataan e-mail seperti dilansir Reuters, Minggu (3/12).
Salah seorang sumber yang memiliki informasi langsung mengenai masalah tersebut mengatakan bahwa pemeriksaan dilakukan di kantor Gucci yang berada di Milan maupun kantor pusat di Florence.
Sumber tersebut juga mengatakan bahwa pengadilan di Milan menduga Gucci, yang merupakan bagian dari kelompok perusahaan mode mewah Kering (PRTP.PA), kemungkinan membayar pajak keuntungan penjualan di Italia ke negara lain dengan rezim pajak yang lebih longgar. Namun sumber tersebut tidak memberikan rincian lebih lanjut.
Meski demikian, pihak Kering enggan memberikan komentar terkait hal tersebut.
Gucci merupakan penyumbang pendapatan terbesar di perusahaan Kering dalam beberapa tahun terkahir. Pada kuartal ketiga tahun 2017 Gucci melaporkan kenaikan penjualan sebesar 49,4%.
Demikianlah Artikel Gucci Diduga Melakukan Penghindaran Pajak
Sekianlah artikel Gucci Diduga Melakukan Penghindaran Pajak kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Gucci Diduga Melakukan Penghindaran Pajak dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2017/12/gucci-diduga-melakukan-penghindaran.html