Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa

Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa - Hallo sahabat Kabar Berita Takabur, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa
link : Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa

Baca juga


    Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa

    KALIANDA, KALIANDANEWS - Mengusung Tema "Menjadikan Unggul dan Memiliki Daya Saing Dalam Membangun Desa" Semarak Kecamatan Kalianda 2017 resmi dibuka oleh Bupati Lampung Selatan, yang pada kesempatan ini diwakilkan oleh Staff Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Ir. Erlan Murdianto, di lapangan Cipta Karya , Rabu (19/12).
    Foto: Suasana Semarak Kecamatan Kalianda 2017
    Berdasarkan pantauan dilokasi, 25 desa yang ada di Kecamatan  Kalianda turut serta memeriahkan acara tersebut, dengan menyuguhkan berbagai keunggulan yang dimiliki sesa, baik itu produk usaha sampai dengan kesenian-kesenian yang ada didesa. 

    Dalam sambutannya Camat Kalianda Erdyansyah mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang diadakan kecamatan kalianda, untuk mempromosikan keunggulan serta potensi yang ada didesa.

    "Kegiatan ini sudah kali ketiganya diadakan, dan alhamdulilah tahun sebelumnya sudah sukses. Selain itu seperti yang kita ketahui, dengan adanya dana desa, tentu masyarakat ingin tahu apa yang sudah dihasilkan. Maka hal itu bisa dilihat di stand masing-masing desa, apa yang sudah dibangun dan apa yang sudah dihasilkan. Semoga kedepan acara ini bisa terus berlanjut dan semakin sukses, " Seru Erdy.

    Sementara itu melalui Erlan Murdiantono Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan mengungkapkan, Kecamatan kalianda merupakan satu-satunya kecamatan yang menyelenggarakan acara ini. Kedepan ia berharap kecamatan-kecamatan juga ikut menyusul untuk mengadakan semarak seperti ini.

    "Semoga kedepan bisa di ikuti kecamatan-kecamatam yang ada di Lampung Selatan. Terlebih acara seperti ini bisa menjadi promotor wisata yang ada di Lamsel, yang notabennya berpusat di Kota Kalianda. Apalagi jalan lingkar Gunung Rajabasa sudah dilebarkan, dan memungkinkan akan menjadi Water Fron City, yakni Kota yang menghadap ke Laut," Pungkasnya. (Nz)


    Demikianlah Artikel Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa

    Sekianlah artikel Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Semarak Kecamatan Kalianda 2017 Angkat Potensi Desa dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2017/12/semarak-kecamatan-kalianda-2017-angkat.html

    Related Posts :