KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih

KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih - Hallo sahabat Kabar Berita Takabur, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih
link : KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih

Baca juga


    KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih

    Juru Bicara KPK Febri Diansyah

    Jakarta, Info Breaking News – Setelah sebelumnya berhasil menangkap Wakil Ketua Komisi VII DPR Eni Maulani Saragih dalam operasi tangkap tangan (OTT) hari Jumat (14/7/2018) kemarin, hari ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menangkap tiga orang lagi. Dengan demikian, tercatat sudah ada 12 orang yang ditangkap terkait kasus ini.

    "Tadi malam tim kembali mengamankan tiga orang lainnya dan kemudian dibawa ke kantor KPK," ungkap Jubir KPK, Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Sabtu (14/7/2018).

    Febri menjelaskan ketiga ditahan karena diduga kuat terlibat dalam operasi senyap tadi malam. Meski begitu, Febri enggan mengungkapkan identitas ketiga orang tersebut.
    "Mereka masih dalam proses pemeriksaan secara intensif di KPK," ujar dia.

    Febri mengungkapkan persoalan mengenai OTT kali ini nantinya akan dijelaskan secara rinci oleh pemimpin KPK dalam konferensi pers. Saat ini, KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum dari para pihak yang ditangkap itu.

    "Tentu termasuk status hukum perkara ini dan orang-orang yang diduga terlibat," pungkasnya.

    Dalam OTT tadi malam, salah satu pihak yang diamankan selain Eni adalah Bos Apac Group Johanes B Kotjo. Eni yang merupakan Politikus Golkar itu diduga menerima uang sebesar Rp500 juta dari Johanes Kotco.

    Diduga, uang tersebut berkaitan dengan proyek pembangkit listrik milik PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) di Riau. Berdasarkan penelusuran, sejumlah konsorsium yang terdiri dari BlackGold, PT Pembangkitan Jawa-Bali, PT PLN Batubara (PLN BB) dan China Huadian Engineering Co., Ltd. (CHEC) memang tengah menggarap proyek PLTU di Riau.

    Johanes Kotjo sendiri merupakan salah satu pemegang saham di BlackGold. BlackGold merupakan perusahaan yang bergerak di bidang energi multinasional. Johanes Kotjo diketahui juga pernah dijerat dalam kasus pengambilalihan PT Kanindotex. ***Samuel Art



    Demikianlah Artikel KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih

    Sekianlah artikel KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel KPK Kembali Amankan Tiga Orang Terkait OTT Eni Saragih dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2018/07/kpk-kembali-amankan-tiga-orang-terkait.html

    Related Posts :