Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas

Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas - Hallo sahabat Kabar Berita Takabur, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas
link : Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas

Baca juga


    Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas

    Nanang Ermanto saat bertemu perwakilan sejunlah Ormas dan LSM di Lamsel
    KALIANDA, KALIANDANEWS - Plt. Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto menerima audiensi sejumlah organisasi masyarakat (ormas) dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM), diruang Kerjanya, (27/08/18).

    Dalam pertemuan tersebut, sejumlah perwakilan Ormas dan LSM menyampaikan beberapa masukan kepada Nanang Ermanto, seperti dilibatkan dalam pembangunan Lamsel.

    "Selama ini kita amati, dulu kawan kawan (LSM dan Ormas) aktif semua, tapi dua tahun setengah kemarin luar biasa pak. Gimana kita mau sejahtera pak?, karena gini, kami ini memang tidak bisa kerja tapi kami siap kontrol, maunya kami ini minta dilibatkan pak," ungkap Fajar salah seorang perwakilan ormas.

    Selain meminta dilibatkan dalam pembangunan, Ormas dan LSM di Lamsel juga minta dilibatkan dalam kegiatan Pemkab Lamsel.

    "Kegiatan kegiatan lain juga, seperti acara besar, kami juga mau bang ikut upacara bendera. Kami juga pengen pake kopiah pake dasi dan ikut upacara begitu,"katanya.

    Sementara, Aiul Fajri salah seorang perwakilan LSM menyampaikan keluhannya kepada plt. Bupati terkait perizinan yang dinilai lambat dan mahal di Lamsel.

    "Izin usaha, kemarin itu agak susah dan mahal, waktunya juga terhambat, yang tadinya 1 bulan jadi 3-4 bulan. Karena itu, pengusaha gak ada yang berinvestasi, lapangan kerja jadi sempit," kata dia.

    Menanggapi apa yang disampaikan oleh sejumlah perwakilan Ormas dan LSM tersebut, Nanang Ermanto meminta maaf kepada sejumlah perwakilan Ormas dan LSM jika selama ini kurang dilibatkan dalam kegiatan Pemkab Lamsel.

    "Saya ini pasangan pak zainudin, atau bisa disebut juga suami istri. InsyaAllah saya akan bicara dengan hati saya, saya tidak akan berbicara dengan telinga saya, saya tahu apa yang ada dalam hati kawan kawan semua. Saya mohon maaf jika ada dinas yang tidak etis dalam pelayanan, karena memang keadaanya ada campur tangan dari mana mana, mungkin teman teman faham lah," terang Nanang.

    Nanang juga mengatakan, pihaknya akan lebih transparan dan akan melakukan pembenahan dalam sistem pemerintahan Lamsel.

    "Saya akan transparan, saya akan menggunakan tim untuk membenahi sistem pemerintahan. Saya ucapkan terimakasih, dan saya akan akomodir permintaan kawan kawan semua, saya tahu, saya mengerti dan saya akan menggunakan perasaan," jelas Nanang. (Kur)



    Demikianlah Artikel Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas

    Sekianlah artikel Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Nanang Bertemu Ormas dan LSM Lamsel, Ini Yang Dibahas dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2018/08/nanang-bertemu-ormas-dan-lsm-lamsel-ini.html

    Related Posts :