Judul : Kontroversial, Kemenkominfo Tegaskan Tak Akan Copot Iklan Bendungan Jokowi
link : Kontroversial, Kemenkominfo Tegaskan Tak Akan Copot Iklan Bendungan Jokowi
Kontroversial, Kemenkominfo Tegaskan Tak Akan Copot Iklan Bendungan Jokowi
![]() |
Cuplikan iklan bendungan di bioskop |
Jakarta, Info Breaking News – Meski menimbulkan polemik karena dianggap menjadi bagian dari kampanye, Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas Kemenkominfo Ferdinandus Setu menegaskan tidak akan mencopot iklan di bioskop yang menampilkan keberhasilan pemerintah dalam membangun 65 bendungan.
Menurutnya, sudah menjadi tugas Kemenkominfo untuk menyosialisasikan keberhasilan pemerintah kepada masyarakat.
"Ya enggak lah, ngapain dicopot, enggak ada yang salah dari iklan itu. Enggak akan dicopot," kata Ferdinandus saat dikonfirmasi, Jumat (14/9/2018).
Lebih lanjut ia menyebutkan penayangan iklan tersebut sudah sesuai dengan kewajiban Kemenkominfo yang diatur dalam Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2015. Untuk itu, hingga kontraknya habis per tanggal 20 September nanti, tayangan iklan tersebut akan tetap ditampilkan.
Iklan yang tayang di 177 bioskop di 42 daerah pada periode April 2018 tersebut, jelas Ferdinandus, bukanlah yang pertama. Sebelumnya Kemenkominfo juga sudah pernah menayangkan iklan serupa.
"Iklan sebelumnya sudah ada tol laut, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, di bioskop juga," bebernya.
Meski begitu, ketika ditanya terkait dana yang dikeluarkan untuk memasang iklan-iklan tersebut, Ferdinandus enggan berkomentar.
"Saya sih gak hapal kalau anggaran," ujar dia.
Diketahui, penayangan iklan kinerja pemerintah di bioskop menimbulkan reaksi dari publik. Di media sosial Twitter, para netizen memprotes penayangan iklan tersebut lantaran dianggap sebagai bagian dari kampanye Joko Widodo yang kembali maju dalam Pilpres 2019 mendatang. ***Candra Wibawanti
Demikianlah Artikel Kontroversial, Kemenkominfo Tegaskan Tak Akan Copot Iklan Bendungan Jokowi
Sekianlah artikel Kontroversial, Kemenkominfo Tegaskan Tak Akan Copot Iklan Bendungan Jokowi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Kontroversial, Kemenkominfo Tegaskan Tak Akan Copot Iklan Bendungan Jokowi dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2018/09/kontroversial-kemenkominfo-tegaskan-tak.html