Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup

Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup - Hallo sahabat Kabar Berita Takabur, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup
link : Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup

Baca juga


    Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup


    KALIANDA, KALIANDANEWS  – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Lampung Selatan resmi membuka penjaringan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Lamsel 2020.

    Kepastian itu disampaikan Ketua DPD NasDem Lamsel Wahrul Fauzi Silalahi, ia membuka pintu selebar-lebarnya bagi internal maupun eksternal yang ingin mendaftar sebagai Cakada Lamsel, tanpa dipungut mahar.

    " Mengacu jadwal, DPD NasDem mulai membuka penjaringan selama satu bulan terhitung 23 September sampai 23 Oktober 2019," kata Wahrul, di markas DPD NasDem, Selasa (24/9).

    Politisi muda NasDem ini menuturkan bahwa partai besutan besutan Surya Paloh ini memberi sinyal bakal mematenkan posisi calon wakil bupati Lamsel dari kader internal partai.

    " Kami bakal mengusung calon wakil bupati dari internal partai, maka kami mencari sosok yang wajib di NasDem kan untuk menjadi calon bupati usungan NasDem," ucapnya.

    Sementara Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah DPD NasDem Yunizar Adha menuturkan bahwa pendaftaran Cakada Lamsel dari kubu NasDem sudah resmi dibuka.

    " Siapapun yang berminat mengisi barisan para calon kepala daerah bisa langsung mendatangi sekretariat DPD NasDem di Jalalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Desa Palembapang Kecamatan Kalianda, atau eks kantor Bawaslu Lamsel," ujar Nizar begitu sapaan Yunizar Adha.

    Adapun perysaratan untuk mendaftar Cakada dari kubu DPD NasDem ialah sebagai berikut; bertaqwa kepada tuhan yang maha esa, setia pada pancasila, UUD 1945, cita-cita proklamasi dan setia pada NKRI, berusia minimal 25  Tahun, sehat jasmani dan rohani berdasarkan hasil pemeriksaan dokter, tidak pernah terpidana berdasarkan putusan pengadilan, bagi mantan  terpidana dibuka secara jujur kepada Publik bahwa yang bersangkutan mantan terpidana, tidak memiliki tanggungan hutang, mengundurkan diri secara tertulis pengunduran diri sebagai anggota DPR, DPD, DPRD sejak ditetapkan sebagai calon kepala daerah.

    Diketahui, Kader Nasdem yang juga merupakan Sekretaris DPD Nasdem Lampung Selatan Miftahul Bahri turut serta meramaikan bursa Calon Wakil Bupati Lamsel Periode 2021-2026. Hal itu ditandai dengan pengambilan Berkas pertama Cawabup di Partai Nasdem Lamsel.

    "Ya kita juga ikut ambil bagian dalam bursa Cawabup Lamsel, karena memang dari DPP sendiri mendorong kader-kader nya untuk turut serta. Sisanya kita serahkan keputusan Rekomendasi dari DPP, yang jelas kita akan sangat serius dalam hal ini," Terang Miftahul Bahri. (Red)


    Demikianlah Artikel Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup

    Sekianlah artikel Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Resmi Buka Penjaringan Calonkada Lamsel, Kader Nasdem Ikut Bursa Cawabup dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2019/09/resmi-buka-penjaringan-calonkada-lamsel_24.html

    Related Posts :