Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku

Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku - Hallo sahabat Kabar Berita Takabur, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku
link : Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku

Baca juga


    Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku

    AMBON – BERITA MALUKU. Puluhan demonstran dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ambon dan Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia  (GMKI) Cabang Ambon menyambangi kediaman pribadi Gubernur Maluku, Murad Ismail, yang berada di Kelurahan Tihu, Poka, Kecamatan Teluk Ambon, Jumat (19/06). 

    Aksi yang dipimpin Muhammad Rumakevin dan Ramadan Mubarak sebagai koordinator lapangan ini, merupakan tindaklanjut dari aksi di kantor Gubernur, yang hanya ditemui oleh Sekretaris Daerah Maluku, Kasrul Selang. Padahal pendemo bersikukuh hanya menemui Gubernur.

    Adapun tuntutan dari demosntran, yaitu menuntut Gubernur, selaku ketua Tim Gugus Tugas Penanganan Pencegahan Covid-19, agar transparan dalam pengunaan anggaran Covid-19, menolak penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan meminta Pemda Maluku untuk menfasilitasi mantan casis ke kampung halamannya masing-masing.

    Dalam aksinya, pendemo yang disambangi ajudan Gubernur dengan maksud meminta agar beberapa perwakilan menemui orang nomor satu di bumi raja-raja itu, namun ditolak oleh seluruh demonstran.

    Selang beberapa waktu, Kapolresta P. Ambon & P. P Lease bersama Personil Satuan Sabhara Polresta Ambon tiba di lokasi dan langsung membubarkan massa para pendemo.

    Sebelumnya, dalam aksi di kantor Gubernur, demonstran yang ditemui Sekda Maluku, Kasrul Selang, mengatakan untuk kepulangan mantan casis ke daerahnya masing-masing harus tetap menjalani pengecekan kesehatan berupa rapid tes (RDT) sesuai dengan standar protokol Covid 19 dan menunggu konfirmasi dari pemerintah kabupaten kota setempat. 

    "Apabila Pemkab sudah bersedia menerima maka secepatnya akan kami fasilitasi untuk dipulangkan ke kampung halaman masing-masing," ucapnya.


    Demikianlah Artikel Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku

    Sekianlah artikel Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Puluhan Demonstran Sambangi Kediaman Pribadi Gubernur Maluku dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2020/06/puluhan-demonstran-sambangi-kediaman.html

    Related Posts :