Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya

Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya - Hallo sahabat Kabar Berita Takabur, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya
link : Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya

Baca juga


    Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya


    JAKARTA,  Direktur Wahid Foundation Yenny Wahid bertemu dengan Duta Besar Myanmar untuk Indonesia, Ei Ei Khin Aye dan Wakil Dubes, Kyaw Soe Thein di Kedutaan Besar Myanmar, Jalan H Agus Salim, Jakarta Pusat, Jumat (8/9/2017).

    Dalam pertemuan tersebut, Yenny menyampaikan sejumlah masukan kepada Pemerintah Myanmar tentang kasus kemanusiaan yang dialami warga Rohingya di Negara Bagian Rakhine, Myanmar.

    "Saya menyampaikan harapan dan masukan kepada Pemerintah Myanmar dalam rangka membantu Pemerintah Myanmar untuk menyelesaikan konflik kemanusiaan di sana, termasuk yang menimpa suku minoritas Rohingya," ujar Yenny melalui keterangan tertulisnya, Jumat (8/9/2017).

    Yenny mengatakan, ia juga menyampaikan beberapa hal sebagai bentuk keprihatinan warga Indonesia atas kejadian yang menimpa warga Rohingya. 

    Dia meminta agar militer Myanmar segera menghentikan serangannya terhadap warga sipil termasuk komunitas Rohingya.

    Selain itu, Yenny meminta komitmen Pemerintah Myanmar untuk melindungi hak-hak warga sipil.

    "Kami meminta Pemerintah Myanmar melindungi warga sipil yang tidak berdosa, terutama perempuan dan anak-anak," kata Yenny.

    Selain menyoroti perlindungan hak warga sipil, Yenny juga mengapresiasi sikap Pemerintah Myanmar yang memercayai Indonesia.

    Indonesia menjadi satu-satunya negara yang diberi akses untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan. 

    Oleh karena itu, Yenny berharap Myanmar segera membuka akses bantuan kemanusiaan yang berasal dari luar negeri.

    "Kami juga berharap Pemerintah Myanmar membuka akses bantuan kemanusiaan. Kami menghargai bahwa Indonesia satu-satunya negara yang diberi akses untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan," ujar dia.

    Pada kesempatan itu, kata Yenny, Dubes Myanmar mengucapkan terima kasih kepada pemerintah dan rakyat Indonesia atas bantuan perhatian dan kemanusiaan yang diberikan kepada Myanmar.

    Dubes Myanmar mengaku senang atas bantuan Indonesia untuk menyelesaikan konflik di Rakhine.

    "Tadi Dubes juga mengatakan bahwa alasan kenapa dia menerima kami karena dia mengetahui niat tulus kami untuk membantu mencari solusi atas kejadian yang menimpa Myanmar," kata Yenny.

    Sekitar 87.000 pengungsi etnis minoritas Rohingya telah tiba di Banglades sejak kekerasan terjadi pada 25 Agustus 2017.

    Ribuan minoritas Rohingya tanpa kewarganegaraan itu telah meninggalkan Myanmar.

    Mereka memenuhi wilayah perbatasan kedua negara sejak pertempuran terbaru itu meletus.

    Kedatangan pengungsi baru itu menambah beban berat bagi kamp-kamp pengungsi Rohingya yang sudah penuh sesak di Banglades, yang lari dari kekerasan pada Oktober 2016.

    Penumpukan pengungsi menimbulkan kekhawatiran akan krisis kemanusiaan parah karena para aktivis masih kesulitan untuk menangani derasnya arus pengungsian.
    Sekitar 20.000 orang telah berkumpul di perbatasan dan mereka sedang mengantre untuk masuk ke Banglades, kata PBB dalam sebuah laporan.(Kompas




    Demikianlah Artikel Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya

    Sekianlah artikel Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Temui Dubes Myanmar, Yenny Wahid Minta Militer Hentikan Serangan terhadap Warga Rohingya dengan alamat link https://beritaharini9.blogspot.com/2017/09/temui-dubes-myanmar-yenny-wahid-minta.html

    Related Posts :